Kabanjahe (14/11/2023) – Alhamdulillah wa syukurillah wa ni'matillah, rasa syukur yang mendalam atas pertambahan usia Pengadilan Agama Kabanjahe yang pada hari Senin tanggal 13 November 2023 genap berusia 66 Tahun.
Tak ingin melewatkan momen penting ini, acara tasyakuran peringatan milad PA. Kabanjahe ke-66 Tahun digelar pada hari Selasa tanggal 14 November 2023 dengan dihadiri oleh seluruh aparatur. Perayaan milad kali ini sedikit berbeda karena adanya beberapa aparatur yang bergabung melalui zoom. Namun hal tersebut sama sekali tidak mengurangi soliditas dan sukacita dalam memeriahkan acara tersebut.
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
Dalam sambutannya Y.M. Ketua PA. Kabanjahe (Bapak Syaiful Annas, S.H.I., M.Sy.) yang sebentar lagi akan berlabuh menjadi Hakim Yustisial Kepaniteraan Mahkamah Agung RI menyampaikan harapannya semoga PA. Kabanjahe kedepannya menjadi lebih baik, semakin berjaya dengan selalu mencetak aparatur SDM yang berkualitas, serta menjadi washilah menggapai ridho dan keberkahan Allah SWT. Harapan yang sama diutarakan oleh Y.M. Wakil Ketua (Bapak Hary Candra, S.H.I), “semoga lebih berjaya, semakin sukses dan solid”.
Acara diakhiri dengan pembacaan doa bersama yang dipimpin oleh Panmud Hukum (Bapak Afrizal Juanda, S.H.I.). kemudian dilanjutkan dengan prosesi pemotongan nasi tumpeng dan makan bersama. (tasg)