https://pa-kabanjahe.go.id
Kabanjahe, Rabu, 13/9/23 – Bertempat di ruang media center, Pengadilan Agama Kabanjahe ikuti pembinaan dan sosialisasi petunjuk teknis pengelolaan data tenaga teknis secara daring. Y.M. Syaiful Annas, S.H.I.,M.Sy. (Ketua Pengadilan Agama Kabanjahe), Y.M. Iqbal Kadafi, S.H.,M.H. (Wakil Ketua PA Kabanjahe) didampingi dengan Ibu Dasma purba, S.H.,M.H. (Panitera PA Kabanjahe), Ibu Afridawati, S.Ag. (Sekretaris PA Kabanjahe), Mirta Sari, S.Kom (Plt. Kasubbag Kepegawaian) dan M. Yusup, S.Kom (Staf Kepegawaian) mengikuti kegiatan pembinaan tersebut.
Medan, Senin (18/9/2023), Berlangsung di kantor Pengadilan Tinggi Agama Medan pada hari Senin tanggal 18 September 2023, telah dilaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Bapak Muhammad Azhar Hasibuan, S.H.I., M.A., sebagai Ketua Pengadilan Agama Sibolga kelas II yang menggantikan Bapak M. Arif Sani, S.H.I., yang sekarang memangku jabatan baru sebagai Wakil Ketua Mahkamah Syar'iah Biereun kelas IB. Selain melantik Ketua Pengadilan Agama Sibolga kelas II, acara ini juga melantik Bapak Dr. H. Lanka Asmar, S.H.I., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Agama Gunung Sitoli kelas II. Dalam acara pelantikan ini juga hadir beberapa perwakilan dari Pengadilan Agama Sibolga kelas II.
Apel Pagi Senin, 18 September 2023
Sibolga, Senin (18/9/2023), Berlangsung tepat pukul 08.00 WIB, seluruh pegawai Pengadilan Agama Sibolga melaksanakan apel pagi di halaman kantor. Pada pagi yang cerah ini, yang berkesempatan menjadi Pembina apel ialah Ibu Ari Ambrianti, S.H., selaku Hakim Pengadilan Agama Sibolga. Dalam apel kali ini disampaikan beberapa hal, yakni dalam menyambut perubahan kepemimpinan di Pengadilan Agama Sibolga, marilah kita bersama-sama untuk bersinergi dengan Bapak Muhammad Azhar Hasibuan, S.H.I., M.A., selaku pemangku jabatan Ketua yang baru untuk mendukung kemajuan dan kebaikan bersama di Pengadilan Agama Sibolga. Selain itu disampaikan juga untuk senantiasa menjaga kesehatan tubuh dalam menghadapi cuaca yang terus menerus hujan akhir-akhir ini. Tak beliau sampaikan sebelum memulai kegiatan hari ini untuk membaca lafaz Basmallah.
Semoga dengan dilaksanakannya apel pagi ini dapat menyemangati kita semua untuk senantiasa memberikan yang terbaik dalam berkegiatan, bekerja, dan melayani masyarakat. (FAG)
Apel Sore, Jum'at 15 September 2023
Sibolga, Jum'at (15/9/2023), Mendekati jam pulang kerja pukul 17.00 WIB, seluruh pegawai Pengadilan Agama Sibolga berkumpul dengan semangat untuk melaksanakan apel di Jum'at sore. Apel kali ini dipimpin oleh Bapak Arif Sani, S.H.I., selaku Ketua Pengadilan Agama Sibolga.
Cuaca apel sore yang mendung menemani pelaksanaan apel. Apel ini di ikuti oleh seluruh pejabat struktural beserta pegawai pada Pengadilan Agama Sibolga. Dalam apel ini disampaikan beberapa hal, yakni ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya terhadap seluruh aparatur Pengadilan Agama Sibolga yang sudah menemani dan bersinergi selama masa beliau menjabat di Pengadilan Agama Sibolga. Juga disampaikan apresiasi dan doa agar Pengadilan Agama Sibolga kedepan bisa lebih maju lagi. Lalu beliau juga menyampaikan selamat berakhir pekan, juga tak lupa juga beliau mengingatkan untuk selalu menjaga kondisi tubuh dan kesehatan agar tetap prima. Demikian apel yang singkat ini selesai dilaksanakan.
Akhir kata, selamat beristirahat dan berakhir pekan agar dapat kembali bekerja di hari Senin kelak dengan semangat yang membara dan kesehatan yang prima. (FAG)
Sibolga, Jum'at (15/9/2023), Telah berlangsung acara perpisahan dalam rangka pergantian kepemimpinan di kantor Pengadilan Agama Sibolga. Kami ucapkan selamat dan sukses untuk mutasi dan promosi Ketua Pengadilan Agama Sibolga, Bapak M. Arif Sani, S.H.I., yang akan menjadi Wakil Ketua Mahkamah Syar'iah Biereun kelas IB. Suasana haru nan bahagia mewarnai acara perpisahan ini. Tidak hanya keluarga besar Pengadilan Agama Sibolga saja yang menghadiri acara perpisahan ini, namun juga keluarga besar Pengadilan Agama Pandan. Acara ini dimulai dengan pesan dan kesan dari Bapak M. Arif Sani, S.H.I., selama bertugas di Pengadilan Agama Sibolga. Kemudian dilanjutkan dengan pesan dan kesan yang disampaikan oleh Bapak Royan Bawono, S.H.I., selaku perwakilan dari Hakim, dan terakhir oleh Bapak Salamat Nasution, S.H.I., M.A., selaku Ketua Pengadilan Agama Pandan. Setelah itu, acara beranjak ke agenda pemberian cinderamata dan kenang-kenangan dari seluruh keluarga besar Pengadilan.
Sekali lagi kami ucapkan selamat dan sukses kepada Bapak M. Arif Sani, S.H.I., atas mutasi dan promosinya, semoga kelak dapat menjalankan jabatan barunya dengan amanah. (FAG)
Selengkapnya: PA. Sbg - Selamat Dan Sukses Atas Promosi Dan Mutasi Bapak M. Arif Sani, S.H.I