Pengadilan Agama Tebing Tinggi Raih Beberapa Prestasi

Tebing Tinggi, 26/08/2013

Bertempat di Hotel Grand Kanaya Jalan Darussalam No. 12 Medan, Pengadilan Tinggi Agama Medan melaksanakan kegiatan pelantikan Hakim Tinggi Pengadilan Agama Medan dan Ketua Pengadilan Agama Medan dan setelah acara pelantikan tersebut kegiatan dilanjutkan dengan acara Halal Bil Halal Pengadilan Tinggi Agama Medan dengan Pengadilan Agama se-Sumatera Utara, perpisahan dengan Hakim Tinggi dan Panitera/Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Medan serta tepung tawar jamaah calon haji tahun 2013 di lingkungan Pengadilan Tinggi Agama Medan.


Ketua PTA. Medan Drs. H. Soufyan M. Saleh, SH menyerahkan piagan penghargaan
Juara I Bidang Keharmonisan PA se-Sumatera Utara kepada Ketua PA. Tebing Tinggi Drs. H. Bisman, M.HI


Dalam sambutannya Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan Drs. H. Soufyan M. Saleh, S.H menyampaikan selamat bergabung kepada Hakim Tinggi dan Ketua Pengadilan Agama Medan semoga bisa bekerjasama dalam memajukan Pengadilan Agama di Sumatera Utara, serta untuk Hakim Tinggi dan Panitera/Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Medan yang mutasi, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya selama ini dan selamat bertugas di tempat yang baru.



Ketua PTA. Medan Drs. H. Soufyan M. Saleh, SH menyerahkan piagan penghargaan
Juara III Bidang SIDAPA Plus dan Juara III Bidang Managemen Peradilan PA se-Sumatera Utara kepada Panitera/Sekretaris PA. Tebing Tinggi Drs. Rizal Siregar, SH

Setelah itu acara dilanjutkan dengan pengumuman pemenang Pengadilan Agama yang berprestasi di 10 (sepuluh) bidang yang dilombakan. Dalam pengumuman pemenang tersebut, Bapak H. Zulfikar Arif Rahman Purba, SH., MM yang mewakili  Panitia menyebutkan bahwa Pengadilan Agama Tebing Tinggi merebut 3 (tiga) kategori bidang yang diperlombakan yaitu :

    Juara I dalam bidang Keharmonisan
    Juara III dalam bidang SIADPA PLUS
    Juara III dalam bidang Managemen Peradilan

Sebelumnya Pengadilan Agama Tebing Tinggi pada tahun 2011 berhasil meraih penghargaan Juara I bidang Administrasi Kesekretariatan dan memperoleh hadiah berupa 1 (satu) buah Laptop.

Semua prestasi yang diraih Pengadilan Agama Tebing Tinggi tersebut tentunya atas kerja keras semua pihak, baik teman-teman di Kepaniteraan, Kesekretariatan, dan  khususnya tim IT yang tak kenal lelah. Disamping itu juga tidak terlepas dari pengawasan yang terus menerus yang dilakukan oleh Hakim Pengawas Bidang, serta Pembinaan dan pengawasan yang dilakukan oleh Ketua Pengadilan Agama Tebing Tinggi Bapak Drs. H. Bisman, M.H.I dan Bapak Wakil Ketua PA Tebing Tinggi yang lama Drs.H. Bakti Ritonga, SH., MH dan Bapak Panitera/Sekretaris Drs. Rizal Siregar, SH.

Semoga Pengadilan Agama Tebing Tinggi pada tahun-tahun yang akan datang mampu mempertahankan dan meningkatkan prestasinya lagi di bidang yang lain.


Acara di akhiri dengan pemberian Piagam Penghargaan yang mana piagam tersebut diserahkan kepada Ketua Pengadilan Agama Tebing Tinggi Drs. Bisman, M. Hi di damping Panitera/Sekretaris Drs. Rizal Siregar, SH (Admin).

sumber: www.pa-tebingtinggi.net (26/08/2013)

Penyampaian Hasil Rapat Koordinasi Tengah Tahunan PTA Medan dan PA Se- Sumut di Pengadilan Agama Pematangsiantar


Seperti biasanya setiap hari Senin pagi di Pengadilan Agama Pematangsiantar selalu melaksanakan Rapat Koordinasi (Monday Meeting), namun pada Senin, 26 Agustus 2013 selain Rapat Koordinasi, diisi juga dengan penyampaian Hasil Rapat Koordinasi Tengah Tahun PTA Medan dan PA. se Sumatera Utara Tahun 2013 oleh Bapak Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar yaitu Drs. M. Jhon Afrijal, S.H., M.H. yang dilaksanakan tanggal 23 s/d 25 Agustus 2013 di Medan.  Acara tersebut diikuti dengan antusias oleh seluruh pegawai dan pegawai honorer Pengadilan Agama Pematangsiantar


Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar, berpesan “ Agar semua hasil Rapat Koordinasi tersebut, dilaksanakan serta diterapkan dalam pelaksanaan kinerja kedepannya, dan harus tetap semangat dalam meningkatkan kualitas kerja yang terbaik demi meningkatkan kualitas Pengadilan Agama Pematangsiantar dimasa-masa yang akan datang. “ (Dadan D Riyadi)

sumber: www.pa-pematangsiantar.net (27/08/13)

 Peringatan Ulang Tahun ke-12 PA Tarutung Sederhana Namun Meriah

“Seyogyanya acara peringatan hari ulang tahun ini kita selenggarakan besok pada hari Kamis, tanggal 22 Agustus 2013, namun karena berbagai alasan dan pertimbangan maka acara ini kita laksanakan pada hari ini Rabu, tanggal 21 Agustus 2013 semoga hal ini tidak mengurangi makna dari acara peringatan hari ulang tahun ini”. Demikian Bapak Ketua Pengadilan Agama Tarutung Drs. Mahmud Dongoran, MH ketika memulai bimbingan dan arahannya dalam acara Peringatan Hari Ulang Tahun Pengadilan Agama Tarutung yang ke 12.

Acara Peringatan Ulang Tahun Pengadilan Agama Tarutung yang baru pertama kali ini dilakaasnakan sejak berdirinya pada tanggal 22 Agustus 2001 yang lalu, dilaksanakan di Ruang Pelayanan Publik Kantor Pengadilan Agama Tarutung. Tampak hadir dalam acara ini Bapak Wakil Ketua Drs. H. Martias, para Hakim, Wakil Sekretaris, para Pegawai maupun Tenaga Honorer dan tidak ketinggalan pula ibu-ibu KBI yakni ibu Juraidah (isteri Ketua), Ibu M. Arif Sani, dengan Pembawa Acara Sri Sutami, SH.

Lebih lanjut Pak Ketua dalam bimbingan dan arahannya menyampaikan bahwa dengan peringatan hari ulang tahun ini maka seluruh Pegawai Pengadilan Agama Tarutung harus lebih meningkatkan lagi integritas dan profesionalitas masing-masing, pelayanan khususnya terhadap para pencari keadilan juga harus lebih ditingkatkan lagi. Ke depan tak boleh lagi ada kejadian yang membuat para pencari keadilan yang merasa kecewa karena kurang bagus atau primanya pelayanan dari aparat Pengadilan Agama Tarutung. Sebagai aparat penegak hukum, tentu sangat ironi bila kita sendiri tak menegakkan hukum, demikian Pak Ketua memberikan penegasan.

Banyak hal yang disampaikan oleh Pak Ketua dalam bimbingan dan arahannya tersebut yang pada intinya adalah bagaimana agar seluruh aparat Pengadilan Agama Tarutung meningkatkan kedisiplinan masing-masing, mematuhi segala peraturan, meningkatkan kerja sama dan menumbuhkembangkan kebersamaan. Janganlah kita mengkhianati amanat yang telah diembankan kepada kita masing-masing apalagi kita semua menjadi aparat demikian pula sebagai Tenaga Honorer adalah atas dasar pilihan kita masing-masing, tak ada yang memaksa kita untuk hal itu.

Setelah Pak Ketua selesai menyampaikan bimbingan dan arahannya seraya oleh protokol langsung mempersilahkannya memotong kue ulang tahun yang diiringi musik, lalu Pak Ketuapun menyerahkan potongan kue tersebut masing-masing kepada Aila (anak Pak M. Arif), kepada Pak Wakil Ketua dan Ibu Ketua.  maka acara dilanjutkan dengan penyerahan Piala dan hadiah kepada para Pemenang pertandingan Tennis Meja dan Catur yang telah dilaksnakan pada hari Senin dan Selasa (19 s/d 20 Agustus 2013).

Berdasarkan pengumuman yang disampaikan oleh Ketua Panitia Pertandingan, Bapak Abd. Rasyid Nasution, SH maka yang berhasil menjadi juara dalam 2 jenis pertandingan tersebut adalah masing-masing sebagai berikut :

No.

Jenis Pertandingan

Juara

 

1.

 

Tennis Meja Tunggal Putri

  1. I.Ibu Juraidah.
  2. II.Ibu Tri Indah Sari.
  3. III.Ibu Suannisa

 

2.

 

Tennis Meja Tunggal Putra

  1. I.Bapak Ilmansyah.
  2. II.Bapak Alfian Martinus Hutagalung
  3. III.Bapak Noviari Sanda.

 

3.

 

Tennis Meja Ganda Putra

  1. I.Bapak Ilmansyah/Alfian Martinus Hutagalung.
  2. II.Bapak H. Martias/Bapak Amri Yantoni.
  3. III.Bapak M. Iqbal/Irwan Panggabean.

 

4.

 

Catur

  1. I.Bapak Mual Silalahi.
  2. II.Bapak H. Martias.
  3. III.Bapak Ilmansyah.

Dengan adanya penyerahan Piala dan hadiah kepada para pemenang tersebut, membuat peringatan ulang tahun menjadi nampak semarak. Tepuk tangan dari hadirin selalu terdengar ketika Ketua Panitia mengumumkan para juaranya. Nampak dengan jelas betapa senangnya para juara ketika menerima hadiah yang diserahkan masing-masing oleh Pak Ketua, Pak Wakil Ketua, Pak Ketua Panitia Pertandingan serta Pak M. Arif Sani (Hakim).

Tiada terasa acara telah berlangsung lebih dari satu jam, setelah pembacaan do’a yang disampaikan oleh Bapak M. Iqbal, lalu protokopun mengajak hadirin untuk sama-sama melafazkan hamdalah alhamdulillahi robbil ‘alamin lalu hadirinpun salam-salaman satu sama lain yang kemudian dilanjutkan dengan acara makan bersama.

Admin ( Alfian M Hutagalung ).

sumber: www.pa-tarutung.net (26/08/2013)

 Monitoring Kepala Biro Perencana MA RI ke Padangsidimpuan

Pada hari Rabu tanggal 21 Agustus 2013, sekitar pukul 1215 siang waktu setempat pesawat udara yang ditumpangi oleh Karo Perencana dan Organisasi BUA MARI (Drs. Bahrain Lubis, S.H., M.H) dan Karo Perlengkapan BUA MARI (Ade Usman, S.H., M.H) beserta pendamping (pak Arifin, pak Burdadi dan pak Nursiddiq) mendarat di bandara FL. Tobing Pinang Sori Tapanuli Tengah, rombongan disambut oleh beberapa warga peradilan wilayah IV Sumatera Utara, yaitu Tapteng, Sibolga, Padangsidimpuan dan Panyabungan. Kunjungan kali ini adalah dalam rangka monitoring dan evaluasi yang berkaitan dengan pengadaan barang/jasa, manfaat, hasil dan pemeliharaannya sekaligus mendata langsung fasilitas sarana dan prasarana yang dibutuhkan oleh beberapa satuan kerja peradilan yang ada di Sumatera Utara.

Setelah mengunjungi Pengadilan Agama Pandan, Pengadilan Negeri Sibolga dan Pengadilan Agama Sibolga rombongan dari tim monitoring membagi wilayah kerja masing-masing, yaitu untuk Karo Perencana beserta staf berangkat menuju Tapanuli Selatan dan Padangsidimpuan sedangkan Karo Perlengkapan beserta rombongan menuju Tarutung dan Balige.

Tepat pukul 800 WIB pagi hari Kamis tanggal 22 Agustus 2013 Karo Perencana dan Organisasi BUA MARI didampingi Ketua Pengadilan Agama Kota Padangsidimpuan (H. Riswan Lubis, S.Ag., S.H., M.H), Ketua Pengadilan Agama Padangsidimpuan (Drs. Darmansyah Hasibuan, S.H., M.H) dan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Padangsidimpuan (Morgan, S.H., M.Hum) berangkat dari penginapan menuju Pengadilan Agama Padangsidimpuan di Pijor Koling Padangsidimpuan Selatan, setelah merasa cukup mengamati dan memberi arahan kepada pimpinan dan seluruh aparat di PA. Padangsidimpuan kemudian Pak Bahrain meluncur ke Pengadilan Negeri Padangsidimpuan yang tahun ini sedang melaksanakan Pengadaan Rehabilitasi Bangunan Gedung Kantor Tahap II.

Sekira pukul 1100 waktu setempat, rombongan menuju Pengadilan Agama Kota Padangsidimpuan di kawasan Sadabuan Padangsidimpuan Utara. Di tempat ini Pak Bahrain disambut hangat oleh seluruh aparat PA. Kota Padangsidimpuan. Dalam komentarnya, Pak Bahrain mengatakan bahwa walaupun bangunan kantor PA. Kota Padangsidimpuan kecil tetapi memiliki tanah kosong yang cukup luas dan memungkinkan untuk dijadikan rumah dinas di masa yang akan datang, dan beliau juga mengingatkan kepada PPK PA. Kota Padangsidimpuan untuk segera mengalih fungsikan bangunan kantor yang sekarang menjadi Rumah Dinas jika nanti gedung baru telah rampung. Sekitar setengah jam berkeliling mengamati kondisi kantor kemudian beliau mengajak untuk mengunjungi Proyek Pembangunan Gedung Kantor Pengadilan Agama Padangsidimpuan.

Kontrak dan SPK Pembangunan Gedung Kantor Pengadilan Agama Kota Padangsidimpuan Tahap II telah dimulai dari tanggal 12 Juni 2013 dan akan berakhir pada 8 Nopember 2013, dan dipastikan tahun ini belum bisa selesai dan masih membutuhkan waktu serta biaya pada tahun 2014. Apalagi tanah yang dihibahkan oleh Pemerintah Daerah Tapanuli Selatan kepada Pengadilan Agama Padangsidimpuan  seluas 6.500 m2 berupa perbukitan yang membutuhkan pematangan dan penataan yang tidak mudah. Pengaruh libur panjang lebaran tahun ini menyebabkan kondisi prestasi fisik Tahap II ini baru mencapai 36% yang pada prinsipnya masih kurang dari perhitungan kinerja dan jadwal yang seharusnya sudah mencapai 40%, walaupun demikian dapat dijamin bahwa pekerjaan akan selesai tepat waktu, demikian penjelasan PPK didampingi Pengawas Lapangan pada saat dimintai keterangan oleh Kepala Biro Perencanaan & Organisasi BUA MARI.

Kunjungan dari tim monitoring & evaluasi Mahkamah Agung ternyata mendapat respon positif dari Pemerintah Daerah Tapanuli Selatan, hal ini terbukti dari kehadiran Wakil Bupati (H. Aldinz Rapollo Siregar) ke lokasi pembangunan gedung Pengadilan Agama Padangsidimpuan. Pada kesempatan itu Pak Wabup Tapsel yang juga seorang arsitek handal menjelaskan master plan tata ruang komplek perkantoran Bupati Tapsel kepada Pak Bahrain Lubis, setelah penjelasan yang cukup panjang lebar akhirnya Pak Wabup menyampaikan kirim salam Pak Bupati yang menyatakan rasa terima kasih kepada Mahkamah Agung RI karena telah menjadi pioneer pembangunan untuk komplek perkantoran Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan, karena PA. Kota Padangsidimpuan lah yang pertama sekali melaksanakan pembangunan di areal lahan tersebut. Dengan kerendahan hati Kepala Biro Perlengkapan dan Organisasi BUA MARI juga menyampaikan rasa terima kasihnya karena Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan telah menghibahkan tanah kepada Mahkamah Agung melalui Pengadilan Agama Padangsidimpuan dan hal ini berarti Pemkab Tapsel sangat mendukung tegaknya hukum di Republik ini. Sambil berbincang-bincang Pak Wakil Bupati mengajak/mengundang rombongan untuk meninjau dan melihat-lihat areal tanah komplek perkantoran Bupati Tapsel.

Dari semua arahan, komentar, kritik dan saran yang disampaikan Pak Bahrain Lubis sangat terlihat bahwa beliau sangat ingin menjadikan lembaga peradilan di Indonesia menjadi lembaga yang memiliki wibawa dan martabat yang tinggi di mata masyarakat bahkan dunia. Mudah-mudahan cita-cita beliau dapat terealisasi dengan dukungan semua warga peradilan dan masyarakat.

sumber: www.pa-kotapadansidempuan.net (23/08/2013)

Peringatan HUT Mahkamah Agung RI ke-68 di PA Simalungun

(pasimalungun.net, Senin, 19 Agustus 2013). Diiringi rintik hujan yang menyapa lembut di seantero daerah Simalungun, pagi ini di Pengadilan Agama Simalungun dilaksanakan apel pagi peringatan Hari Ulang Tahun Mahkamah Agung Republik Indonesia ke 68 Tahun 2013.

Seluruh peserta apel tampak mengikuti secara tertib acara tersebut. Dra. H. Basuni, SH., MH bertindak sebagai pimpinan  apel membacakan Pidato Ketua Mahkamah Agung RI dalam rangka HUT tersebut.

Banyak pesan tersurat maupun tersirat dari pidato tersebut, tampak dari wajah-wajah aparat Pengadilan Agama Simalungun pemahaman mendalam akan isi pidato tersebut.

Rasa syukur yang tulus beserta harapan melambung di dalam doa yang dipanjatkan bersama.

Telah banyak yang dilakukan untuk menegakkan hokum dan keadilan di bumi Indonesia tercinta ini. Namun kita sadar masih banyak lagi yang harus dilakukan untuk itu.

Hanya kesadaran dan kerja keras kita semua yang mampu untuk menjawab semua itu.

Hari ini, esok dan seterusnya kita tetap bekerja dan berdoa semoga cita-cita Mahkamah Agung bisa terwujud....

Sebuah tema luhur telah terpancang pada peringatan kali ini : : DENGAN KEBERSAMAAN DAN KETERBUKAAN MENUJU PERADILAN MODERN”

Selamat Ulang Tahun Mahkamah Agung.........

Terima kasih para pendahulu kami, terima kasih pemimpin kami, semoga Mahkamah Agung semakin Jaya dan semakin agung. Amiiiiiiiinnnnnn....... (phoels)

sumber: www.pasimalungun.net

  • 805_bivayusmiarti.jpg