Pandan, Tapanuli Tengah | pa-pandan.go.id (3/12/2021)
Jumat, 3 Desember 2021 pukul 11.00 WIB Kesekretariatan Pengadilan Agama Pandan mengadakan rapat kesekretariatan di luar kantor dalam rangka membahas beberapa hal yang berkaitan dengan tugas dan fungsi Pengadilan Agama Pandan dalam melayani masyarakat dan para pihak yang berkaitan dengan bagian Kesekretariatan.
Selengkapnya: PA. Pdn - Kesekretariatan PA Pandan Mengadakan Rapat di Luar Kantor
Jumat, 3 November 2021, bertempat di Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN ) Balige, Kasubag Umum dan Keuangan Pengadilan Agama Balige, Bapak M. Adlika Ikhwan Nasution, S.H.I. mengikuti Pendampingan Pembuatan SPP SPM Gaji Induk Bulan Januari 2022 Menggunakan Aplikasi Sakti yang diadakan oleh KPPN Balige.
Ketua Pengadilan Agama (PA) Simalungun Muhammad Arif, S.Ag., M.S.I didampingi Wakil Ketua Alimuddin, S.H.I., M.H bersama dengan Panitera Ansor, S.H dan Sekretaris Anawiyah, S.Ag, menerima kedatangan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kabupaten Simalungun, Kamis (02/12/2021) yang lalu di ruang ketua. Kedatangan ini diwakili oleh Plt. Kepala Dinas PPPA Sri Wahyuni, S.P., M.Si dan Kepala Seksi Perlindungan Anak Isyak Irwanto, S.Sos.I., M.Si.
Selengkapnya: PA. Sim - Lindungi Kepentingan Anak, PA Simalungun Tandatangani MoU
“Bekerja itu Ibadah”, itulah nasihat yang disampaikan oleh Sekretaris Pengadilan Agama (PA) Simalungun Anawiyah, S.Ag dalam briefing (pengarahan singkat) di ruang Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP), Senin pagi (06/12/2021). Briefing ini dihadiri oleh petugas PTSP dan satpam.
Selengkapnya: PA. Sim - Sekretaris Anawiyah : “Bekerja Itu Ibadah”
Panitera Pengadilan Agama (PA) Simalungun Ansor, S.H kembali mengingatkan jaga kekompakan dan disiplin, Senin pagi (06/12/2021) di halaman depan kantor. Hal tersebut beliau sampaikan pada kegiatan rutin apel pagi dan dihadiri oleh ketua, wakil ketua, hakim dan seluruh pegawai PA Simalungun.
Selengkapnya: PA. Sim - Panitera Ansor Kembali Ingatkan Kekompakan