
Rabu, 27 Februari 2019 pukul 09.00 wib, seluruh pimpinan dan segenap pegawai Pengadilan Agama Tarutung mengadakan nonton bareng acara sidang istimewa laporan tahunan Makamah Agung RI tahun 2018 oleh Ketua Mahkamah Agung RI.

yang mulia Prof. Dr. H. M. Hatta Ali, S.H., M.H. adapun amanat nonton bareng tersebut sesuai dengan surat edaran sekretaris Makamah Agung RI nomor : 02 tahun 2019 tanggal 21 Februari 2019. perihal acara nonton bareng, yang dilaksanakan di ruang utama Pengadilan Agama Tarutung dan dipimpin langsung oleh ketua Pengadilan Agama Tarutung bapak Ishak Lubis, S.Ag.
Dalam sambutannya ketua Makamah Agung RI yang mulia Prof. Dr.H. M. Hatta Ali, S.H., M.H. menyampaikan beberapa hal pencapaian Makamah Agung di tahun 2018, baik di bidang keperkaraan maupun di bidang kesekretariatan. capaian yang telah diraih MA tersebut patut kita syukuri dan kita pertahankan. demikian ketua Pengadilan Agama Tarutung menutup sambutannya disela-sela nonton bareng acara tersebut.

 
																									
						
					 
			 
									 
			